17 Feb 2014

kita sahabat ?? tapi...

SAHABAT

Apa arti sahabat dibenak kalian ??
Menurut beberapa orang mungkin seperti ini : sahabat itu teman dekat, teman yang paling ngerti kita, teman yang selalu ada buat kita, teman yang bisa menjadi pengganti saudara, tempat curcol, ketawa menangis sama-sama, bahkan semua-semuanya kita lakukan bersama sahabat. 

Dunia perkuliahan pun mungkin bakalan sepi tanpa yang namanya sahabat. Dan semuanya juga tahu bahwa persahabatan tidak langsung terbentuk dipertemuan pertama. Dimulai dari kenal-kenal biasa, kemudian sering baku bawa atau dengan kata lain sering jalan sama-sama. Lama-lama kita akan sering meminta bantuan satu sama lain. Hingga pada akhirnya saling membuka diri atau bahasa gaulnya curhat-curhatan. Maka timbullah rasa pengertian. Hal ini tidak beda jauh dengan pacaran, bedanya kalo pacaran ada yang nembak, menyatakan cinta kepada pasangan. Sedangkan persahabatan itu terbentuk secara alamiah. Sering sama-sama yaah kita sahabat. 


Beda sahabat, beda juga pacar kan. 
Terkadang hal yang wajar kita dengar jikalau pacar yang tidak pengertian. Apakah hal itu berlaku kepada sahabat ?? Sahabat yang kurang pengertian. 

Yang saya mau bilang disini, ternyata tidak hanya hubungan pacaran yang rumit, tapi persahabatan yang saya alami juga sudah mulai rumit. 

Yang saya mau bilang lagi, jika kita masih belum bisa mengerti. apalah salahnya jika sahabat yang lain membuat kita mengerti. Menjadi dewasa memang tidak mudah. tapi apasalahnya jika kita sama-sama mencoba dewasa. Mencoba diam dan menjauh bukan jalan keluar yang baik untuk satu sama lain. Belum tentu jika kita membentuk persahabatan yang lain, masalah yang tadinya kita alami di persahabatan sebelumnya tidak akan terulang lagi. 

setiap orang memiliki karakter yang berbeda-beda. Menyatukan dua karakter yang berbeda saja susah apalagi lebih dari dua karakter. 

Semoga masalah yang kita hadapi cukup membuat kita dewasa, dan tidak beranggapan bahwa saya sahabat yang tidak dipedulikan. 

we love , we care :))

2 komentar:

  1. like banget.. pernah terbesit dalam pikiranku untuk menjauh dari sahabatku tapi... tidak mungkin.. hahaha

    BalasHapus
  2. saya akui bahwa saya itu sangat sulit untuk mendapat teman apa lagi untuk curhat-curhatan.. kalau bicara soal sahabat saya punya seorang dan itupun jadi pacar hahahaa..

    BalasHapus

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html